Membuat Efek Shadow Di Blog | eXdramatica!! SEO Friendly Membuat Efek Shadow Di Blog | eXdramatica!! SEO Friendly

Membuat Efek Shadow Di Blog

Menambahkan Efek Shadow atau Bayangan pada bagian background tepi blog tidaklah sesulit yang kita bayangkan. Cukup dengan menambahkan beberapa script atau kode CSS3 kita pun bisa melakukannya. Bagi saya pribadi dengan penambahan efek bayangan ini membuat blog kita akan terasa lebih hidup dan tidak terasa garing atau membosankan sekaligus blog kita menjadi lebih enak di lihat. Salah satu penerapannya bisa di lihat pada bagian tepi blog KiosBisnis.com ini : 
Dan Berikut tutorialnya : 
Pertama login dahulu ke akun Blogger anda. Kemudian masuk ke dalam menu edit html jangan lupa untuk mencentang Expand Widged Template. Kemudian cari kode #outer-wrapper. Gunakan CTRL + F untuk mempermudah pencarian. 

#outer-wrapper{border:5px solid #fff; width:950px;margin:0px auto;padding:0px 0px 0px 0px;text-align:$startSide;font:$bodyfont}

Jika sudah ketemu tambahkan kode di bawah ini ke dalam kode diatas.

-moz-box-shadow: 0px 0px 20px #000000; -webkit-box-shadow: 0px 0px 20px #000000; box-shadow: 0px 0px 20px #000000;
Sehingga hasilnya bisa dilihat di bawah ini :

#outer-wrapper{-moz-box-shadow: 0px 0px 20px #000000;-webkit-box-shadow: 0px 0px 20px #000000; box-shadow: 0px 0px 20px #000000; border:5px solid #fff; width:950px;margin:0px auto;padding:0px 0px 0px 0px;text-align:$startSide;font:$bodyfont}
Nb : Sebagai catatan untuk kode CSS di dalam #outer-wrapper bisa jadi berbeda - beda tergantung template nya. Namun untuk peletakan kodenya kurang lebih tidak jauh dengan peletakan kode diatas. Simpan dan lihat hasilnya. Selamat Mencoba dan Semoga Bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

 

eXdramatica!! SEO Friendly Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger